v ANALOGI
1. Sepatu : Jalan
a. Pensil : Makan
b. Garpu : Makan
c. Sisir : Rambut
d. Buku : Baca
Jawabannya : B
Alasannya : ………digunakan untuk….
Sepatu digunakan untuk Jalan
Garpu digunakan untuk Makan
2. Karet : Getah
a. Sawit : Minyak
b. Kelapa : Santan
c. Tebu : Gula
d. Aren : Nira
Jawabannya : D
Alasannya : ………menghasilkan ……..(Langsung didapat tanpa campur
tangan pengolahan manusia)
Karet menghasilakn getah
Aren menghasilkan Nira
3. Air mata : Menangis
a. Debu : Menyapu
b. Keringat : Olahraga
c. Emosi : Amarah
d. Susu : Sapi
Jawabannya : B
Alasannya : ………Zat yang keluar dari tubuh manusia saat…………
Air mata zat yang kelaur dari tubuh manusia saat menangis
Keringat zat yang keluar dari tubuh manusia saat olahraga
4. Gerhana : Bulan : Matahari
a. Jari : Kaki : Tangan
b. Hujan : Petir : Guntur
c. Kayu : Lemari : Kursi
d. Toko : Buku : Pasar
Jawabannya : A
Alasannya : Geraha ada dua jenis yaitu Bulan dan Matahari
Jari ada dua yaitu Jari tangan dan Jari kaki
5. Ombak : Pantai
a. Api : Bara
b. Madu : Lebah
c. Tebing : Jurang
d. Gunung : Bukit
Jawabannya : C
Alasannya : Tempat di alam yang selalu bersebelahan
v SINONIM
6. Nanar
a. Kosong
b. Bingung
c. Berani
d. Tajam
Jawabannya : B
Alasannya : Nanar = berasa seperti pusing, bingung.
7. Ambiguitas
a. Pengertian
b. Penyimpangan
c. Ketidak Jelasan
d. Kebingungan
Jawabannya : C
Alasannya : Kemungkinan adanya makna lebih dari satu kata, berarti juga ketidak jelasan.
8. Agun
a. Gadai
b. Hutang
c. Pinjam
d. Simpan
Jawabannya : A
Alasannya : Agun = Tanggungan, Jaminan, Gadai.
9. Pedar
a. Pisah
b. Encer
c. Getir
d. Tajam
Jawabannya : C
Alasannya : Pedar = Getit, Rasa kesusahan
10. Elitis
a. Terpandang
b. Terbatas
c. Terpercaya
d. Terbaik
Jawabannya : A
Alasannya : Elitis = Terpandang , Berderajat tinggi
v ANTONIM
11. Timpang
a. Benar
b. Sama
c. Sempurna
d. Seimbang
Jawabannya : D
Alasannya : Timpang = Pincang >< Seimbang
12. Rapuh
a. Tegang
b. Teguh
c. Lurus
d. Sehat
Jawabannya : B
Alasannya : Rapuh = Lemah >< Teguh
13. Caci
a. Sanjung
b. Umpat
c. Rayu
d. Bela
Jawabannya : A
Alasannya : Caci = Umpat >< Sanjung
14. Tentatif
a. Tepat
b. Jelas
c. Pasti
d. Langsung
Jawabannya : C
Alasannya : Tentatif = Belum pasti ><Pasti
15. Ultima
a. Final
b. Kesan
c. Biasa
d. Awal
Jawabannya : D
Alasannya : Ultima = Akhir, Final >< Awal
v LOGIKA
Arbi, Vina , Dio , Ridwan, Umar , dan Nurul akan menjenguk ibu guru yang sedang sakit. Tiap anak akan membawa satu buah tangan yang berbeda sama lain. Buah tangan yang dibawa terdiri dari jeruk, apel , roti, biscuit, susu, dan madu. Informasi lainnya adalah
· Vina tidak akan membawa susu jika Umar membawa jeruk
· Dio berjanji membawa madu
· Nurul hanya mungkin membawa roti atau biscuit
· Arbi tidak akan membawa apel
16. Jika Arbi membawa roti dan Ridwan membawa jeruk, manakah yang sudah pasti benar.
a. Umar membawa apel
b. Nurul membawa biscuit
c. Vina membawa susu
d. Dio membawa biscuit
Jawabannya : B
Alasannya : Sebab nurul hanya mungkin membawa roti atau biscuit. Jadi apabila sudah ada yang membawa roti, Nurul pasti membawa biscuit sementara Vina belum tentu membawa susu meskipun yang membawa jeruk bukan ridwan.
17. Jika Vina membawa susu, Umar kemungkinan membawa.
a. Apel , roti atau biscuit
b. Apel
c. Jeruk atau madu
d. Apel, roti, madu, atau biscuit
Jawabannya : A
Alasannya : Karena Vina membawa susu, Umar pasti tidak membawa jeruk. Umar juga tidak mungkin membawa madu sebab madu sudah pasti dibawa Dio. Jadi, kemungkinannya tinggal apel, roti dan biscuit.
18. Jika Nurul membawa roti dan Umar tidak membawa jeruk, yang memilki kemungkinan – kemungkinan bawaan yang sama adalah
a. Arbi dan Ridwan
b. Arbi, Vina dan Ridwan
c. Vina dan Ridwan
d. Tidak ada
Jawabannya : C
Alasannya : Nurul = roti
Umar = susu, apel , biskuit
Dio = madu
Arbi = madu
Vina = susu, jeruk , apel , biskuit
Ridwan = susu, jeruk, apel, biskuit
Jadi yang memiliki kemungkinan sama hanya Vina dan Ridwan
19. Siapakah yang akan membawa roti, jika Vina membawa biskuit.
a. Arbi
b. Nurul
c. Umar
d. Dio
Jawabannya : B
Alasannya : Nurul sebab nurul hanya mungkin membawa roti atau biskuit
20. Jika Ridwan membawa biskuit dan Umar membawa jeruk, maka Arbi membawa
a. Susu
b. Roti
c. Apel
d. Madu
Alasannya : Ridwan = biskuit
Nurul = Roti
Umar = Jeruk
Dio = Madu
Arbi = Susu
Vina = Apel
Sumber : Ujian Saringan Masuk STAN 2011(Imam Education) Edisi ke -11
Tidak ada komentar:
Posting Komentar